PIP Semarang Terima Beasiswa untuk 97 Taruna dari BRI Peduli Pendidikan

Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang menerima bantuan beasiswa dari PT Bank Rakyat Indonesia untuk 97 taruna, senilai Rp145.500.000. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan dalam program BRI Peduli Pendidikan.

Penyerahan bantuan secara simbolis dilaksanakan Pemimpin Cabang BRI Kantor Cabang Brigjen Sudiarto Semarang Ridal Agus Prabowo yang diterima Direktur Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang Capt. Dian Wahdiana, M.M., dan disaksikan oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDMP) Perhubungan Dr. Ir. Djoko Sasono, M.Sc (Eng) di Auditorium Gedung Serba Guna Balai Mas Pardi, Kampus PIP Semarang, Jumat (2/12/2022).

Dalam sambutannya, Direktur PIP Semarang Capt. Dian Wahdiana, M.M. mengungkapkan, pihaknya sangat senang mendapatkan bantuan beasiswa untuk para Taruna PIP Semarang. Selama ini PIP Semarang telah menjalin kerja sama yang baik dengan BRI baik melalui layanan jasa keuangan dari mulai pendaftaran serta pembayaran kuliah.

”Diharapkan bantuan beasiswa ini membuat taruna dan taruni lebih semangat belajar, ikut mendorong peningkatan kualitas pendidikan di kampus PIP Semarang,” ungkap Dian Wahdiana.

Sementara itu, Ridal menuturkan, penyerahan bantuan ini sejalan dengan komitmen BRI untuk mewujudkan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan. BRI tidak hanya berperan memajukan ekonomi dalam dunia perbankan, melainkan mempunyai program Corporate Social Responsibility (CSR) yang membantu dalam sektor sosial, kesehatan, lingkungan, dan pendidikan.

”Seperti perbaikan sarana ibadah, pelayanan kesehatan, serta bantuan untuk pendidikan seperti kali ini kami memberikan beasiswa kepada 97 Taruna di PIP Semarang dengan nilai Rp 145,5 juta,” tuturnya.

Dikatakannya, pihaknya berharap agar bantuan ini bisa bermanfaat bagi para taruna dan taruni untuk dapat meningkatkan kualitas pendidikan.

”Bantuan ini diharapkan dapat menunjang peningkatan kualitas pembelajaran di kampus PIP Semarang,” ucap Ridal.