- March 30, 2022
- Posted by: PIP Semarang
- Category: News
PIP Semarang melaksanakan rapat koordinasi pembentukan susunan tim pelaksana subtitik lokasi seleksi sipencatar pola pembibitan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Tahun 2022. Pritha Kurniasih. M.Sc selaku Kepala Divisi Pengembangan Usaha beserta rombongan tiba di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Tarakan, pada Rabu (30/3), disambut baik Kepala KSOP Kelas III Tarakan Capt. M. Hermawan, S.SiT., M.M., M.Mar secara virtual, beserta Kepala Seksi Lalu Lintas Angkutan Laut dan Usaha Kepelabuhanan Indra Sayadi, S.E., Kasubbag Tata Usaha Herman, S.H., dan Kepala Seksi Status Hukum dan Sertifikasi Kapal Ahmad Syaehu, S.Ikom., Mar.E. Tampak hadir perwakilan dari Dinas Perhubungan Kota Tarakan, yang diwakilkan Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Yonsep, S.E., M.PA. serta dari UPBU Juwata Kepala Subbagian Kepegawaian dan Umum Badan Layanan Umum Kantor UPBU Juwata Abdul Faqih, beserta rombongan.
Sebelum melaksanakan rapat koordinasi di kantor KSOP Kelas III Tarakan, tim terlebih dahulu berkunjung ke Kantor UPBU Juwata, pada Selasa (29/3), untuk berkoordinasi bersama Kepala Subbagian Kepegawaian dan Umum Badan Layanan Umum Abdul Faqih, dan juga dihadiri Kepala Dinas Perhubungan beserta rombongan.
PIP Semarang bekerja sama dengan KSOP Kelas III Tarakan, Dinas Perhubungan Kota Tarakan dan UPBU Juwata Tarakan dalam penyelenggaraan tahapan seleksi tes kesehatan, kesamaptaan, psikotes, dan wawancara pada Sipencatar Pola Pembibitan Kemenhub Tahun 2022 dengan subtitik lokasi di Kota Tarakan. Dalam rapat membahas kesiapan pelaksanaan dengan pembentukan panitia kecil untuk mempersiapkan sarana dan prasarana setiap tahapan seleksi, serta rencana pemasangan iklan pada titik-titik keramaian di wilayah Provinsi Kalimantan Utara, untuk mematangkan persiapan penyelenggaraan sipencatar tahun 2022 di Kota Tarakan.