Kuliah Umum dan Rekrutmen Kadet PT Topaz Maritime

Kuliah umum secara tatap muka dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan bertempat di Auditorium “Balai Mas Pardi” Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang, pada Senin (21/3), dengan menghadirkan narasumber dari PT Topaz Maritim Jakarta.  Tujuan dari kegiatan ini selain berbagi pengalaman sebagai motivasi kepada para taruna-taruni yang akan melaksanakan kegiatan praktek laut dan praktek darat, juga sebagai anjangsana untuk melakukan rekrut calon kadet hingga kru kapal.

Sebelum dilaksanakan kuliah umum, rombongan disambut oleh Direktur PIP Semarang Capt. Dian Wahdiana, M.M., di ruang tamu Direktur didampingi oleh Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Ketarunaan Capt. Anugrah Nur Prasetyo, M.Si. Peserta dalam acara kuliah umum adalah seluruh taruna semester IV Program Studi Nautika, Teknika, dan Tata Laksana Angkutan Laut dan Kepelabuhan (TALK).

Ada tiga narasumber yang hadir dalam kuliah umum ini, yang pertama Capt. Bambang Purnomo dengan materi “Impact Implementation Ballast Water Management in Shipping Industry”. Selanjutnya materi “The Requirements to Work on Board” disampaikan oleh Riza Padian, dan yang terakhir disampaikan oleh Jony dengan materi “Ship Operation and Tender System”. Taruna tampak antusias dalam mengikuti kegiatan dengan mendapatkan wawasan baru. Selanjutnya tim melaksanakan seleksi persiapan taruna praktik laut dan praktik darat untuk mendapatkan calon kadet sesuai yang diharapkan salah satunya menunjukkan konduite yang baik.