Taruna-taruni PIP Semarang Hadiri International Webinar on Railway

Taruna-taruni Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang dari lokasi masing-masing berpartisipasi mengikuti kegiatan webinar internasional dengan tema “Railway – Universities Link: Railway Research and Education Outlook Series 1: Dialogue Towards Establishment of a National Railway Center” secara online. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Perhubungan ini dilaksanakan pada Kamis, 21 Januari 2021 Pukul 13.00 WIB.

Hadir menyampaikan Opening Remarks Kepala Balitbang Perhubungan Dr. Ir. Umiyatun Hayati Triastuti. Selanjutnya bertindak sebagai Keynote Speaker: Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi dan Rektor ITB, Prof. Reini Wirahadikusumah Ph.D. Sebagai moderator Dr. Ir. Sigit P. Santosa, MSME, IPU. dan Prof. Ir. Harus Al Rasyid Lubis, M.Sc., Ph.D. dari ITB. Berikutnya adalah paparan dari sejumlah narasumber, yaitu: Ir. Zulfikri, M.Sc, DEA., Prof. Clive Roberts, Prof. Sebastian Stichel, Kristianto Usman, ST., MT., Ph.D., Yunendar Aryo Handoko, Ph.D., Ir. Agung Yunanto, MM., Dicky Arisikam, ST., MT., Prof. Dr-Ing. Ir. Yul Yunazwin, M.Sc. DIC., Febry Pandu Wijaya, Ph.D., Arbi Sianipar, ST., Rachman Setiawan, ST., M.Sc., Ph.D. dengan dipandu MC Lila Gyanto.

Kegiatan ini diselenggarakan atas dasar upaya peningkatan kualitas pelayanan untuk mengembangkan percepatan konektivitas di Indonesia, khususnya di bidang teknologi perkeretaapian yang semakin maju dan berkembang, serta kebutuhan transfer pengetahuan dari para ahli luar negeri kepada SDM di Indonesia dengan adanya transfer teknologi dari luar yang berlangsung dengan cepat.