Taruna Laksanakan Diklat Perwira Keamanan Kapal

118 Taruna-taruni Program Studi (Prodi) Nautika semester VII angkatan 55 Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang (PIP) melaksanakan Diklat Perwira Keamanan Kapal atau Ship Security Officer (SSO). Kegiatan dilaksanakan di Gedung Beetelgeuese pada Senin-Selasa, 10-11 Februari 2020.

SSO merupakan diklat mengenai familiarisasi keamanan di kapal yang mencakup pelaporan insiden keamanan seperti pembajakan, perampokan bersenjata, dan prosedur dalam menghadapi ancaman keamanan.

Hari Pertama diisi oleh H. Suharso, SH., S.Pd., MM. Beliau menyampaikan materi tentang kebijakan keamanan maritim seperti penggunaan tanda pengenal dengan baik dan benar, serta penggunaan metal detector bagi penumpang sebelum memasuki kapal. Materi selanjutnya oleh Prapti Utami, disampaikan tentang tugas dan tanggung jawab SSO dalam mengidentifikasi apa saja yang bisa mengancam pada saat di atas kapal, misalnya: pemberian level orang yang naik turun kapal, alat untuk mengidentifikasi, serta muatan yang dibawa. Narasumber berikutnya Hendro Sulistio, M.Mar. E menyampaikan tentang penilaian keamanan kapal, alat keamanan, dan survei keamanan secara langsung.

Di hari kedua FX. Kunto Winarno, M.Mar, E menyampaikan materi tentang administrasi keamanan, dan pendeteksian serta pengenalan senjata dan zat berbahaya. Selanjutnya Lucianus Edy menyampaikan kesiapan darurat dan drills. Tujuannya adalah meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan keamanan di atas kapal serta menjamin bahwa peralatan keamanan dapat dioperasikan, telah diuji, dikalibrasi dan dipelihara dengan baik.

 

Credit: Ety Rusmiati, A.Md.; Nur Anisa



Leave a Reply